Seo Services

Pertolongan Pertama Korban Keracunan Makanan

Keracunan makanan bisa terjadi pada siapa saja. Keracunan makanan ini biasanya ditandai dengan sakit perut, mual dan muntah. Keracunan makanan jika tidak segera diberikan pertolongan dapat berakibat fatal. Karena itu pertolongan pertama sangat perlu diberikan pada korban agar efek racun bisa segera dinetralisir atau dikurangi efeknya agar tidak memburuk kondisi korban.

Berikut ini merupakan tips pertolongan pertama yang harus diberikan pada korban keracunan makanan yang berasal dari bahan-bahan alami dan mudah ditemukan didapur anda.


  1. Teh hitam. Asam tannic yang terdapat pada teh hitam adalah salah satu obat bagi keracunan makanan. Minum satu cangkir teh hitam bila Anda merasa sakit perut karena bakteri penyebab keracunan makanan.
  2. Jahe. Konsumsi air jahe hangat, atau campurkan jahe dalam secangkir teh yang Anda konsumsi. Ini bisa mengurangi rasa tak nyaman akibat keracunan makanan. Jahe adalah antibiotik alami yang manjur.
  3. Air putih. Minum banyak air putih untuk menetralisir pengaruh racun dalam makanan Anda, dan untuk mempercepat proses pembersihan perut.
  4. Lemon. Anda bisa menambahkan perasan air lemon dalam air putih yang Anda konsumsi. Pada lemon ada banyak kandungan asam yang berguna untuk membunuh bakteri di perut yang jadi penyebab keracunan makanan.
  5. Daun basil. Basil bermanfaat menyembuhkan infeksi dan gangguan di perut.
  6. Pepermin. Sama seperti daun basil, daun pepermin juga baik untuk menyembuhkan infeksi di perut.
  7. Gula pasir. Konsumsi air gula bermanfaat untuk menambah energi pada pasien keracunan makanan. Biasanya pasien akan merasa lemas dan kehabisan energi bila mengalami kejadian tersebut.
  8. Yogurt. Yogurt bersifat menetralisir pengaruh keracunan, juga menjadi antiseptik. Ia dapat membunuh bakteri jahat yang menyebabkan keracunan.
  9. Cuka apel. Satu sendok cuka apel pun dapat membantu meringankan gejala keracunan yang Anda alami.
Semoga artikel diatas bisa membantu anda jika anda menjumpai korban keracunan makanan. Setelah pertolongan pertama, sebaiknya korban segera dibawa ke pusat kesehatan untuk diberikan perawatan selanjutnya.

Sumber : forum.merdeka.com
Pertolongan Pertama Korban Keracunan Makanan Pertolongan Pertama Korban Keracunan Makanan Reviewed by admin on 20.13 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Cara Menulis Artikel Google Friendly 468x60 Workshop Adwords 468x60
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
ads 728x90 B
Diberdayakan oleh Blogger.